Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Permata Bank Luncurkan Inovasi Proses Persetujuan dan Pencairan Dana Ready Ga Pake Lama

PermataBank Luncurkan Inovasi Proses Persetujuan dan Pencairan Dana Ready Ga Pake Lama

JOGJABERITA– Untuk memudahkan nasabah dalam memenuhi berbagai kebutuhan gaya hidup mereka, PermataBank meluncurkan inovasi terbarunya untuk produk PermataKartuKredit dan PermataKTA dengan layanan dan proses yang persetujuan yang lebih cepat, dimana saja dan kapan saja.

Sekarang, proses persetujuan dan penerbitan digital card untuk PermataKartuKredit serta persetujuan dan pencairan dana dari PermataKTA akan ready ga pake lama melalui PermataMobile X. 

Melalui inovasi terbaru ini, PermataBank mengajak masyarakat untuk tetap bijak dalam bertransaksi dengan memanfaatkan PermataKTA dan PermataKartuKredit sebagai alat smart shopping untuk segala kebutuhan.

Sandra Monica Therik, Division Head Unsecured Lending (Credit Card & Personal Loan) Permata Bank mengatakan, PermataBank berkomitmen untuk terus memperluas segmen dan memperdalam hubungan dengan nasabah, melalui pemanfaatan mitra ekosistem, produk dan jasa perbankan digital yang inovatif. 

“Saat ini, masyarakat berusaha secara progresif kembali beraktivitas seperti biasa. Di sisi lain permintaan akan dana cepat juga semakin meningkat dan membuka peluang pinjaman dan kredit perbankan. 

Sehingga mempengaruhi peningkatan kebutuhan finansial masyarakat terkait pemenuhan berbagai kebutuhan sesuai dengan gaya hidup mereka.

Hari ini, PermataBank menghadirkan terobosan berupa proses yang gak pake lama pada persetujuan PermataKartuKredit dimana kartu digital akan didapat secara cepat dan dapat digunakan langsung untuk berbelanja, serta pencairan dana yang cepat pada PermataKTA. 

Melalui inovasi ini, kami berharap dapat memberikan pengalaman yang nyaman serta menjadi solusi bagi masyarakat dalam melakukan pinjaman untuk memenuhi berbagai kebutuhan gaya hidup dengan simple, fast & reliable,”ucapnya melalui keterangan tertulis Selasa (19/7). (ang/red)

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *