Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Pameran Buku Nasional Patjarmerah Kecil 2024 Urun Daya Menjaga Regenerasi Hoby Baca Buku

NASIONALTERKINI Patjarmerah kecil 2024, yang bertujuan menjaga regenerasi pembaca dan narasi, akan diadakan di Jakarta pada 29 Juni-7 yg Juli 2024 di Pos Bloc Jakarta .Festival literasi dan pasar buku keliling ini berfokus pada segmen anak-anak, remaja, dan keluarga. Windy Ariestanty, penggagas patjarmerah,mengatakan menekankan pentingnya regenerasi pembaca dan penulis untuk keberlanjutan .Kamis 27/06/2024

Festival ini menampilkan ribuan buku dari penerbit Indonesia dan berbagai kegiatan seperti lokakarya mendongeng, menulis cerita, terapi seni, berpuisi, permainan bahasa, dan pengenalan rempah. Juga ada diskusi tentang pengasuhan, kesehatan mental, persiapan menjadi dewasa, dan tukar rekomendasi bacaan antar orang tua. Tokoh seperti Najelaa Shihab, Anggia Kharisma, Gina S. Noer, Ivan Lanin, Alexander Thian, dan Papermoon Puppet Theatre akan berpartisipasi. Acara tambahan termasuk stand up komedi keluarga dan pertunjukan teater boneka.Paparnya

Tema festival tahun ini adalah “Sayap”, yang melambangkan rasa ingin tahu, keberanian, dan kegigihan untuk meraih cita-cita. Windy berharap festival ini dapat menjadi bagian dari perjalanan anak-anak dan remaja, membantu mereka terbang lebih tinggi dan mengupayakan akses literasi yang merata.Pungkas:Windy(Tyo)

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *