Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Jadi rujukan kuliner wisatawan, Soto Ayam Pak Dalbe Mampu Menjual 400 porsi Sehari

Jadi rujukan kuliner wisatawan, Soto Ayam Pak Dalbe Mampu Menjual 400 porsi Sehari.

JOGJABERITA– Salah satu spot kuliner di Kota Yogya yang selalu ramai dan menjadi rujukan para wisatawan adalah Soto Ayam Pak Dalbe di kompleks perkantoran Jalan Jenderal Sudirman, Terban, Gondokusuman, Kota Yogya. 

Pemilik Soto Ayam Pak Dalbe, Latif mengatakan ini merupakan usaha keluarga yang telah sampai pada generasi kedua.

Kakaknya, Dalbe terlebih dahulu merintis usaha kuliner ini sejak 1995. Sementara mulai tahun 2004 hingga sekarang, Latif lah yang meneruskan kepemilikan Soto Ayam Pak Dalbe.


“Dulu di Kraton tahun 1995. Sudah kedua (generasi), satu keluarga,” ujarnya saat ditemui di Warung Soto Ayam Pak Dalbe, Jalan Jenderal Sudirman, Terban, Gondokusuman, Kota Yogya, Rabu (27/7).

Latif menjelaskan, di dalam satu mangkuk soto berisi kubis, tauge, mie soun, daging ayam kampung, bawang goreng, dan daun sledri. Kemudian disiram dengan kuah rempah yang pekat dan bercita rasa gurih. 

Latif mengatakan, kuah inilah yang membedakan antara Soto Ayam Pak Dalbe dengan soto-soto lainnya.

Penggunaan ayam jago kampung juga membuat rasa kuah Soto Ayam Pak Dalbe semakin gurih dan menggugah selera.


Selain soto, ada beberapa menu tambahan lainnya seperti gorengan dan sate ayam kampung. Dalam sehari, Soto Ayam Pak Dalbe mampu terjual hingga 400 porsi. 

Satu porsi soto campur dibanderol dengan harga Rp 13 ribu, sementara soto pisah Rp 16 ribu. Hingga kini Soto Ayam Pak Dalbe telah membuka 5 cabang yang tersebar di wilayah Jogjakarta. Buka setiap hari Senin hingga Jumat pukul 6 pagi hingga 12 siang.


“Dalam sehari bisa menghabiskan 300 sampai 400 porsi. Dulu sebelum pandemi bisa 500 sampai 600 porsi sebelum pandemi.

Rata-rata pembeli datang dari luar kota, sama sini sekitar kantor-kantor,” ucapnya.

Salah satu pembeli asal Kota Solo Amelia Rahmawati mengaku ini bukan kali pertama dia menikmati sajian Soto Ayam Pak Dalbe.

Beberapa tahun lalu, Shakira mengaku menjadi langganan Soto Ayam Pak Dalbe.

Setelah bertahun-tahun tak mampir, dia merasakan kualitas rasa masih sama saat pertama kali dia mencicipi Soto Ayam Pak Dalbe.

“Sotonya rasanya masih sama kaya dulu beberapa tahun yang lalu. Rasanya ada manis-manisnya.

Ayamnya juga kualitasnya tidak menurun, tetap sama. Dulu langganan di sini, cuma sudah lama tidak ke sini, sekarang rasanya tetap sama,” ungkapnya. (ang/red)

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *