NASIONALTERKINI.Grebeg UMKM DIY 2024 telah sukses menarik perhatian publik dengan perayaan yang meriah, menempatkan Yogyakarta sebagai pusat inovasi ekonomi syariah dan digital. Acara ini bukan hanya sekadar festival, melainkan tonggak penting dalam perkembangan UMKM yang berfokus pada inovasi dan kolaborasi.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia DIY, Bapak Ibrahim mengatakan peran strategis ekonomi syariah dalam memajukan UMKM. Inisiatif SEMESTA (Semarak Ekonomi Syariah Yogyakarta) menunjukkan komitmennya terhadap pengembangan ekonomi berbasis syariah.Minggu 11/08/2024 di Pakuwon Mall Yogyakarta.
Keberhasilan Lomba Bankers Top Model yang menampilkan pegawai bank BMPD DIY memadukan profesionalisme dengan kreativitas menjadi sorotan. Event ini tidak hanya menampilkan inovasi di sektor perbankan tetapi juga memperkuat semangat kolaborasi di industri keuangan:Ujarnya
Penghargaan dalam Lomba Konten Eksyar dan Dakwah Ekonomi Syariah diberikan kepada kreator muda yang berhasil menyampaikan pesan ekonomi syariah secara inovatif. Bapak Ibrahim turut memberikan penghargaan langsung kepada para pemenang sebagai bentuk apresiasi terhadap kreativitas dalam konten.
Peluncuran Zona KHAS SIAP QRIS merupakan langkah penting dalam mendukung transformasi digital UMKM. Zona ini, hasil kerjasama antara KNEKS, Bank Indonesia, UIN Sunan Kalijaga, dan KDEKS DIY, mempermudah UMKM dalam melakukan transaksi digital dan menandai integrasi antara ekonomi syariah dan teknologi digital.Paparnya
Grebeg UMKM DIY 2024 menutup rangkaian acara dengan semangat yang memperkuat ekonomi syariah di Yogyakarta, menegaskan bahwa inovasi dan kerjasama adalah kunci untuk kemajuan UMKM dan kesejahteraan masyarakat.Pungkas:Ibrahim(Tyo)